Cara Menabung di Bank Lewat Aplikasi, Cuma Butuh HP

alt="cara menabung di bank lewat aplikasi"
Source: freepik.com

Menabung di bank kini tidak lagi ribet. Dulu untuk menyimpan uang orang harus pergi ke kantor cabang, antre, dan mengisi formulir. Sekarang, cukup dengan satu perangkat di tangan yaitu HP semua bisa dilakukan secara praktis.

Cara menabung di bank lewat aplikasi menjadi solusi modern yang memudahkan siapa saja, termasuk anak muda yang aktif dan dinamis.

Sekarang ini, ketika hampir semua hal bisa dilakukan secara online, layanan perbankan yang cepat dan mudah menjadi sesuatu yang sangat dibutuhkan.

Maka dari itu banyak bank berlomba-lomba menghadirkan aplikasi keuangan yang ramah pengguna. Karena dibuat untuk memenuhi kebutuhan anak muda, Bank Saqu jadi pilihan menarik buat yang ingin lebih pintar dalam mengatur keuangan sehari-hari.

Kenapa Menabung Lewat Aplikasi Lebih Praktis?

Menabung lewat aplikasi di HP membawa banyak keuntungan dibandingkan dengan cara lama. Selain cepat, juga bisa dilakukan kapan saja tanpa harus keluar rumah. Berikut beberapa alasan mengapa menabung lewat aplikasi jadi pilihan terbaik:

  1. Proses Cepat dan Mudah

Kamu bisa membuka rekening hanya dalam hitungan menit. Kamu hanya perlu menyiapkan kartu identitas (KTP) dan data pribadi, setelah itu tinggal mengikuti proses pendaftaran yang ada di aplikasi dengan mudah.

  1. Bisa Menabung Kapan Saja, Di Mana Saja

Dengan aplikasi di tangan, kamu bisa menabung kapan pun kamu mau. Misalnya setelah menerima gaji, uang langsung bisa disisihkan ke rekening tabungan hanya lewat beberapa ketukan di layar HP.

  1. Bebas Biaya Admin Bulanan

Banyak aplikasi perbankan digital yang membebaskan biaya administrasi. Ini tentu membuat tabunganmu lebih maksimal karena tidak terpotong biaya bulanan.

  1. Punya Fitur Khusus untuk Menabung

Dengan fitur “Saku” yang tersedia di aplikasi Bank Saqu, kamu bisa menyusun keuangan lebih teratur dengan membagi uang ke beberapa bagian sesuai tujuan.

Misalnya satu saku untuk tabungan liburan, satu lagi untuk dana darurat, dan lainnya untuk keperluan belanja bulanan. Ini sangat membantu agar uang tidak tercampur dan kamu bisa lebih disiplin dalam menabung.

  1. Notifikasi Otomatis

Kamu dapat mengatur pengingat otomatis untuk menabung secara mingguan maupun bulanan agar lebih konsisten. Ini cocok buat kamu yang suka lupa. Bahkan bisa diatur otomatis agar sejumlah uang langsung dipindahkan ke tabungan tanpa harus kamu lakukan manual.

Langkah-langkah Menabung Lewat Aplikasi Bank Saqu

Kalau kamu penasaran bagaimana sebenarnya menabung lewat aplikasi, berikut ini adalah langkah mudah yang bisa kamu ikuti. Kamu hanya perlu HP dan koneksi internet yang stabil:

  • Unduh Aplikasi Bank Saqu

Cari aplikasi Bank Saqu di Google Play Store atau App Store, lalu unduh dan instal seperti aplikasi biasa.

  • Registrasi dan Verifikasi Akun

Cukup buka aplikasinya, lengkapi data pribadimu, dan unggah foto KTP sesuai petunjuk. Lalu lakukan verifikasi wajah. Proses ini cepat dan biasanya selesai dalam waktu kurang dari 10 menit.

  • Aktifkan Rekening dan Buat Saku Tabungan

Setelah akun aktif, kamu bisa mulai membuat beberapa “Saku” sesuai kebutuhan. Misalnya: Saku Liburan, Saku Dana Darurat, atau Saku Pendidikan.

  • Transfer Uang ke Saku Tabungan

Kamu bisa top up saldo dari bank lain atau lewat e-wallet. Inilah salah satu keunggulan menabung digital uangmu bisa dikelola sesuai rencana.

  • Gunakan Fitur Pengingat Otomatis

Jangan lupa aktifkan fitur pengingat atau autodebet agar kamu bisa menabung rutin setiap bulan. Ini sangat membantu menjaga konsistensi dan membentuk kebiasaan finansial yang sehat.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, cara menabung di bank lewat aplikasi bisa jadi jauh lebih mudah dan efisien. Kamu tak perlu repot, dan bisa mengelola uang dari mana saja.

Bank Saqu, Teman Menabung Digital yang Seru dan Fleksibel

Bank Saqu tidak hanya memberikan kemudahan dalam penggunaan teknis, tapi juga menyediakan promo-promo seru dan fitur yang sesuai dengan gaya hidup kekinian.Salah satu yang paling disukai pengguna adalah tampilan aplikasi yang simpel dan menyenangkan tanpa istilah keuangan yang bikin pusing.

Bank Saqu juga memberikan transparansi dalam laporan keuangan, sehingga kamu tahu ke mana saja uangmu pergi. Bahkan tersedia fitur yang menampilkan grafik pertumbuhan tabungan agar kamu lebih semangat menabung.

Bagi kamu yang baru mulai mengatur keuangan aplikasi seperti Bank Saqu sangat direkomendasikan. Tidak hanya karena praktis tapi juga karena fitur-fiturnya dirancang khusus untuk kebutuhan menabung harian maupun jangka panjang.

Sekarang, tidak ada lagi alasan untuk tidak mulai menabung. Hanya dengan HP dan sedikit niat, kamu bisa mulai membangun kebiasaan keuangan yang sehat. Jadi, tunggu apa lagi? Download aplikasi Bank Saqu dan mulai menabung dari sekarang. Cara menabung di bank yang dulunya rumit kini tinggal dalam genggamanmu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *